Pelaku Ancam Anies Ditangkap, Ganjar: Terima Kasih Gerak Cepat Kepolisian 

    Pelaku Ancam Anies Ditangkap, Ganjar: Terima Kasih Gerak Cepat Kepolisian 

    JAKARTA - Capres nomor urut 3 Ganjar Pranowo mengapresiasi langkah Polri yang cepat menangkap AWK (23), pelaku pengancaman pembunuhan terhadap capres nomor urut 1 Anies Baswedan. 

    "Bagus, terima kasih atas gerak cepat kepolisian, " kata Ganjar di Surabaya, Jawa Timur, Sabtu (13/1/2024).

    Ganjar berujar demokrasi harus berjalan dengan baik. Gubernur Jawa Tengah 2013-2018 dan 2018-2023 ini berharap tidak ada lagi ancaman-ancaman teror.

    "Sehingga demokrasi dapat berjalan dengan lancar dan kemudian tidak ada lagi model-model yang menteror semacam itu, sehingga nantinya akan berjalan dengan baik, " tuturnya.

    Seperti diketahui pria berinisial AWK (23) asal Jember ditangkap oleh Subdit Siber Ditreskrimsus Polda Jatim dibantu Direktorat Siber Bareskrim Polri pada Sabtu (13/1/2024). Pelaku pemilik akun TikTok @calonistri71600 ini mengancam capres nomor urut 1 Anies Baswedan saat live di TikTok beberapa waktu lalu.

    Gerak cepat Polri diapresiasi oleh para Paslon dan tim pemenangan. Mereka menilai bahwa Polri melakukan tugas untuk melindungi seluruh pasangan calon. Selain itu juga membuktikan bahwa Polri netral dalam Pemilu 2024.

    jakarta
    Achmad Sarjono

    Achmad Sarjono

    Artikel Sebelumnya

    Nasdem Apresiasi Kerja Profesional Polri...

    Artikel Berikutnya

    Ratusan Pelaku UMKM Hadiri Sosialisasi UMi...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Babinsa Koramil 0602-12/Ciomas Kawal Pengembalian Logistik Pilkada 2024 Dengan Lancar Dan Aman
    Pasaman Sambut Harapan Baru, Welly-Anggit Menang 36,1 Persen
    Hasil Hitung Cepat Pilwali Kota Kediri Vinanda-Gus Qowim Raih 57 Persen

    Ikuti Kami